Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2015

Di ujung Oktober, 2015

Gaduhnya suara hembusan angin elektrik malam ini kian mengurungkan niatku untuk sekadar membuka buku. Entah itu buku pelajaran, fiksi, biografi, maupun kumpulan cerpen baper yang berjajar rapi di meja belajarku yang tak ada enam bulan lagi akan ku tinggalkan ini.  Dengan mata sayu setengah mengantuk hatiku tergerak untuk membuka laptopku, membuka catatan-catatan perjalanan lama yang sekadar tersimpan di folder tersembunyi. Geli rasanya membacanya. Jemariku serasa rindu untuk kembali menulis, menceritakan perjalanan pada keyboard komputer meski tiada tanggapan dari dunia luar.  Perlahan aku sadar bahwa aku sudah berubah, bukan Ara kecil tiga tahun lalu gemar berkuncir kuda dan berkostum casual setiap hari. Kini, dengan banyak pengalaman hidup yang baru Ara telah menjadi siswi kelas XII smansa yang jauh lebih alim. Tapi mohon jangan termakan dengan kata ‘alim’ ini karena nyatanya Ara masih menjadi Ara yang brutal, banyak gerak, dan mungkin sedikit maskulin :| Tum